48

Salah satu Kegiatan Kemah budaya 2014 yaitu Solo Menari 2014. Solo Menari yaitu kegiatan rutin yang dilakukan oleh pemerintah kota Solo selama delapan tahun dalam rangka memperingati Hari Tari Sedunia.

Acara Solo Menari ini meliputi 6 agenda kegiatan utama. Di antaranya pertunjukan tari selama 24 jam di kompleks kampus ISI Solo, pertunjukan tari di ruang publik Soloraya, orasi tari oleh Sal Murgianti, sarasehan tari, gelar maestro tari, dan suguhan utama aksi enam penari yang menari selama 24 jam.

Perhelatan di kampus ISI Solo dibuka dengan Opening World Dance Day 2014 yang berlangsung di lapangan Rektorat Kampus ISI Solo. Selanjutnya acara dilanjutkan di gedung F Kampus ISI Solo dengan acara karnaval tari, pagelaran tari, gelar karya maestro dan orasi tari oleh Sal Murgiyanto.

Acara yang dilaksanakan di Ruang Publik Soloraya dilaksanakan dengan rangkaian kegiatan Solo 24 Jam Menari dalam bentuk pertunjukan tari yang digelar di ruang publik. Sanggar-sanggar kesenian yang berasal dari pelajar, mahasiswa serta komunitas seni tampil di Solo Grand Mall, Solo Square Mall, Solo Paragon Lifestyle Mall, The Park Mall serta Bandara Adi Soemarmo.

SMKN 8 Solo juga menggelar acara mandiri dalam rangka memeriahkan Solo Menari 2014. Secara perdana mereka menggelar acara mandiri di pendapa kompleks setempat. Beragam karya penari muda ditampilkan dalam gelaran ini.

Kota Solo merayakan hari Tari Sedunia dengan menggelar kirab budaya dari Loji Gandrung menuju Bundaran Gladag. Pada akhir acara kirab ini, ditampilkan prosesi umbul donga yang dipimpin oleh penari Solo Menari 2013, Wahyu Santoso dan salah satu penari Solo Menari 2014, Daryono.

Tari kolosal pun ditampilkan di salah satu ajang gelar favorit di Kota Bengawan. Tari kolosal yang di saksikan peserta Kemah Budaya 2014 yaitu fragmen tarian Bima Sakti. Tarian ini menampilkan laku spiritual Bima. Tarian ini melibatkan 1500 penari asal Soloraya. Walikota Solo F.X. Hadi Rudyatmo dan Wakil Walikota Achmad Purnomo turut hadir untuk meramaikan acara Solo Menari 2014 ini.

Categories: _kontenlama