111

Yogyakarta. Menjelang peringatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1937 (2015 M), Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Yogyakarta melangsungkan Upacara Tawur Kesanga Nasional pada Jumat (20/03/2015), bertempat di Pelataran Candi Prambanan, Sleman, Jawa Tengah. Rangkaian upacara diawali dengan pembacaan kitab suci Weda, laporan oleh Ketua Panitia Nasional dan Ketua Umum PHDI Pusat (Darma Wacana), sambutan Sri Sultan Hamengkubuwono X, dan sambutan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Upacara Tawur Kesanga bagi umat Hindu merupakan peringatan yang sakral, sebagai sarana untuk memahami keberadaan diri sekaligus introspeksi dalam menjalani kehidupan, ujar Joko Widodo dalam sambutannya.

Rangkaian acara pembukaan seremonial Upacara Tawur Agung Kesanga Nasional dilanjutkan dengan sendratari pengiring Yadnya. Acara ditutup dengan Kirab Budaya serta pawai Ogoh-Ogoh yang akan diarak dari Candi Prambanan menuju jalan Malioboro dilanjutkan dengan atraksi di titik nol kilometer.

Categories: _kontenlama